Minggu, 27 Januari 2013

Opera Cake....



Sudah lama banget....mungkin setahun yang lalu aku pengen bikin opera cake. Tapi baru membayangkan saja sudah ragu-ragu....apakah bisa jadi atau tidak? hehe....keliatannya rumit, susah, dsb....mengingat kuenya berlapis-lapis dan tentunya banyak juga bahan-bahannya.
Ketika melihat ada temen facebook yg upload opera cake tanpa jaconde, tapi menggunakan cake vanila yang lembuut...., hhmm.. jadi tertarik. Aapalagi punya mbak Nien Ing ini cakenya keliatan perfect, permukaannya mengkilat bener-bener seperti panggung opera :-) 
Dan sekarang ini baru terlaksana mewujudkan keinginanku tadi. Opera cake special for my hubby. Alhamdulillah....pada suka. Rasanya enaak...lembut. yummy ...yummy...


Sama seperti sumbernya (mbak Nien Ing ), aku buat 4 layer cake tapi yang 1 layer aku beri cokelat pasta, 2 layer ganache, dan 2 layer coffee krim. Untuk tiap layernya kuperciki dengan syrup kopi (kebetulan aku punya syrup kopi (marjan).


OPERA  CAKE (source Opera Cake without jaconde by Nien Ing modif by me)
by. Retno Setiyaning


Cake
bahan:
6 butir telur
175 gr terigu protein rendah
3 sdm susu bubuk FC
1/2 sdt vanili bubuk
125 gr gula pasir (aku pakai gula halus)
75 ml susu cair (aku pakai 1 sdm munjung susu bubuk FC dilarutkan dg 50 ml air matang)
1 sdt cokelat pasta
1 sdm SP
150 gr mentega leleh.

cara membuat:
- siapkan 2 buah loyang ukuran 26x26. oles-alas-oles
- ayak tepung, susu bubuk, dan vanili
- campur semua bahan kecuali mentega. kocok dengan kecepatan tinggi sampai kental berjejak,
- masukkan mentega, aduk dg spatula.
- tuang ke dalam 2 loyang sama banyak.
- oven sampai matang. angkat dan dinginkan.

** cake tsb membutuhkan 4 layer. jadi proses membuat cake dilakukan 2 kali sehinga menghasilkan 4 layer cake.
** untuk proses yg kedua, setelah adonan dibagi menjadi 2 sama banyak...., 1 bagian diberi cokelat pasta.

Coffee Cream
bahan:
1 sachet nescafee clasic
1 sdm air panas
100 gr hollman soft cream (aku gak pakai)
150 gr shortening
1 kaleng SKM
50 gr whipcream bubuk
100 ml air
1/2 sdt vanili bubuk (aku pakai vanila susu L'arome)

cara membuat:
- campur nescafee dan air panas. sisihkan.
- kocok shortening dan SKM sampai lembut
- di wadah lain campur whipcream bubuk dengan air
- masukkan ke dalam kocokan shortening...kocok lagi sampai tercampur rata dan lembut.
- masukkan nescafee yang sudah dicairkan. kocok rata.

Ganache Filling
bahan:
300 ml air
150 gr whipcream bubuk
300 gr DCC cincang

cara membuat:
- campur whipcream degan air, aduk rata.
- tim whipcream di atas air panas. masukkan DCC aduk sampai leleh dan tercampur.
- angkat dan biarkan dingin. simpan di dalam lemari es semalaman.
- kerok perlahan-lahan dengan sendok, dimixer sebentar dengan kecepatan rendah. siap dipakai
** harus dipersiapkan sejak semalam

Glaze
bahan:
110 gr DCC cincang
55 ml whipcream cair (aku pakai 60 ml)
5 gr mentega tawar
cara membuat:
tim whipcream, masukkan DCC dan mentega. aduk sampai tercampur
** buat glaze setelah cake tersusun

Penyelesaian:
- ambil 1 layer cake, ciprati dengan sirup kopi
- spuitkan coffee krim, ratakan.
- tutup dengan cake yang kedua, ciprati dengan sirup kopi
- spuitkan ganache diatasnya, ratakan.
- tutup dengan cake yang ketiga, ciprati dengan sirup kopi
- spuitkan coffee krim, ratakan.
- ambil cake yang terakhir, tekan sedikit supaya memadat.
- spuitkan ganache di atasnya. ratakan dan rapikan.
- siramkan glaze di atasnya.ratakan dengan sendok. agar rata....hentak-hentakkan alas cake supaya mebantu glaze merata.
- simpan dalam lemari es sampai set.
- trim (dipotong/dirapikan) ke 4 sisinya.
- hias sesuai selera.


capeknya membuat cake ini terbayar dengan rasanya yg yummy.... ^^


1 komentar:

  1. woww.... mantap nih cake nya. bikin ngiler aja. asli....jadi pengencoba. aku suka kue-kuenya mbak Retno 'dapurnya nafarel'.

    :-)

    BalasHapus