Semangat lagi...untuk membuat sebuah catatan hasil uprek di dapur....
Roti pisang ini kesukaan keluargaku, terutama si ayah. Kalo anak-anak sih gak usah ditanya lagipastiapa-apa mau asalkanitu makanan qiqiqiqi....
Pertama bikin....laris manis. kedua bikin aku sengaja bagikan ke kakakku, alhamdulillah suka.
Aku pake resep baru, hasil otak-atik dari resep lama yang biasa aku pakai. Kali ini tidak pakai tangzhong tapi aku ganti dengan susu kental manis.
ROTI PISANG COKELAT
By. Retno Setiyaning
Bahan:
500 gr terigu protein tinggi
100 gr gula pasir halus
11 gr ragi instan
50 gr susu kental manis
2 butir kuning telor
250 ml air matang
100 gr margarin
Filling:
12 buah pisang raja, belah menjadi dua, panggang sebentar
Meises cokelat
Cara Membuat:
1. Campur dan aduk rata terigu, gula halus, ragi instan.
Tambahkan kuning telur dan susu kental manis. Uleni sambil dituangi air matang
sedikit demi sedikit. Uleni hingga setengah kalis.
2. Masukkan margarin, terus uleni hingga kalis elastis. Bentuk bulat
lalu tutup dengan plastik wrap atau kain lembab. Istirahatkan kurleb 15
menit.
4. Kempiskan adonan, uleni sebentar untuk menghilankan gelembung-gelembung udara. Potong-potong @40gr lalu bulatkan
5. Ambil sebuah bulatan, gilas memanjang dengan rolingpin. Taruh pisang
dan cokelat meises di salah satu ujung, kerat-kerat ujung yang lainnya
dengan menggunakan pisau. Gulung dimulai dari ujung yang telah diberi
pisang. Lakukan hingga adonan habis. Tata di loyang yang sudah dioles
margarin. Istirahatkan hingga mengembang 2x lipat.
6. Olesi dengan putih telur dan taburi keju parut. Panggang hingga
matang. keluarkan dari oven dan olesi atasnya dengan butter. Dinginkan
di rak pendingin.
---------------
Tidak ada komentar:
Posting Komentar